Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Proposal Bantuan Modal Bagi UMKM: Langsung Bisa Digunakan

Contoh Proposal Bantuan Modal Bagi UMKM: Langsung Bisa Digunakan

Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT, karena berkat rahmat dan hidayah-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan Proposal Bantuan Modal Usaha bagi UMKM Tahun 2025 Dengan Nama UsahaWarung Kopi Nasi Goreng By Ahmad Pauzi”. Proposal ini saya susun untuk memberikan gambaran tentang segala sesuatu yang berkenaan dengan kegiatan kami, dengan harapan kami dapat bekerja sama dalam bentuk dukungan moril dan materil guna memberdayakan ekonomi masyarakat kecil, agar dapat berkembang sebagaimana harapan Kita bersama. Aamiin.

Latar Belakang

Perkembangan gaya hidup masyarakat saat ini menunjukkan tren meningkatnya minat terhadap tempat makan dan minum yang tidak hanya menawarkan makanan lezat, tetapi juga suasana yang nyaman untuk bersosialisasi, bekerja, atau sekadar bersantai. Warung kopi menjadi salah satu pilihan favorit berbagai kalangan, mulai dari pelajar, mahasiswa, hingga pekerja. Di sisi lain, nasi goreng merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang digemari oleh hampir semua lapisan masyarakat karena rasanya yang khas, praktis, dan mengenyangkan. Melihat potensi pasar yang luas dan kebutuhan masyarakat yang terus meningkat terhadap tempat makan yang terjangkau dan nyaman, kami melihat peluang besar dalam menggabungkan dua konsep ini: warung kopi dan nasi goreng. Dengan memadukan menu kopi yang variatif serta aneka olahan nasi goreng, usaha ini diharapkan mampu menarik perhatian konsumen dari berbagai segmen, baik untuk santai di pagi hari, makan malam, maupun sekadar nongkrong malam hari.

Selain itu, usaha ini dirancang untuk dijalankan dengan konsep sederhana namun tetap memperhatikan kualitas rasa, kebersihan, dan pelayanan. Modal usaha yang relatif terjangkau serta kebutuhan pasar yang terus ada menjadikan warung kopi nasi goreng sebagai salah satu bentuk usaha kuliner yang potensial dan berkelanjutan. Melalui proposal ini, kami ingin menguraikan lebih lanjut mengenai rencana usaha warung kopi nasi goreng, mulai dari konsep, analisis pasar, strategi pemasaran, hingga proyeksi keuangan, sebagai dasar untuk pelaksanaan dan pengembangan usaha ke depan.

TUJUAN KEGIATAN

Tujuan didirikannya usaha warung kopi nasi goreng adalah:

1.     Memanfaatkan peluang bisnis yang memiliki pasar luas.

2.     Melatih dan menumbuhkan jiwa kewirausahaan di kalangan masyarakat.

3.     Memperoleh penghasilan yang dapat menunjang kebutuhan hidup sehari-hari


Nama Usaha : WARUNG KOPI NASI GORENG BY AHMAD PAUZI

Produk yang Dihasilkan :

1.     Makanan : Nasi Goreng, Nasi Ayam Geprek

2.     Minuman : Kopi, Teh, Susu, Berbagai Minuman rasa

Target Market :

  • Ibu rumah tangga dan keluarga.
  • Para Bapak – bapak dan pemuda sekitar
  • Pesanan untuk acara

Harga Produk :

Daftar Harga Produk Warung Kopi & Nasi Goreng

Menu Nasi Goreng

Menu

Harga (Rp)

Nasi Goreng Original

10.000

Nasi Goreng Ayam

15.000

Nasi Goreng Udang

15.000

Nasi Ayam Geprek

10.000

Mie Rebus

8000

Mie Goreng

1000

Ayam Goreng

5000

Nasi Merah

5000

Keripik

1000

Keripik Udang

2000

Menu Kopi & Minuman

Menu

Harga (Rp)

Kopi

3000

Teh Manis

2000

Susu

3000

Capocino

5000

Milo

5000

Lingzi

1000

Kukubima Susu

5000

Enao Susu

5000

Teh Tarik

5000

Kopi Jahe

5000

White Copi

5000

Teh Telur

10000

Good Day

5000

Strategi Pemasaran (Singkat)

1.     Produk

o    Menyediakan variasi nasi goreng dan kopi.

o    Menjaga rasa, kualitas, dan kebersihan.

o    Menawarkan paket hemat dan makanan ringan.

2.     Harga

o    Harga terjangkau sesuai segmen.

o    Promo jam tertentu dan sistem loyalitas.

3.     Promosi

o    Aktif di media sosial (IG, TikTok).

o    Melalui WA

4.     Tempat

o    Lokasi strategis (dekat kampus/perkantoran).

o    Tempat nyaman + free WiFi.

o    Tersedia layanan pesan antar.

5.     Pelayanan

o    Cepat, ramah, dan responsif.

o    Terbuka pada masukan pelanggan untuk perbaikan.

Sistem Usaha :

Usaha Warung Kopi dan Nasi Goreng ini dijalankan dalam bentuk usaha perseorangan (UMKM) dengan skala kecil-menengah. Operasional dimulai pukul 16.00 hingga 23.00 setiap hari, dengan sistem semi-self-service: pelanggan memesan, makanan diantar ke meja.

Pemasaran dilakukan melalui media sosial, promosi di platform pemesanan, serta promosi langsung di lokasi. Evaluasi rutin dilakukan untuk meningkatkan kualitas layanan, menu, dan strategi penjualan.

RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB) WARUNG KOPI & NASI GORENG

Estimasi Modal Awal: Rp 15.000.000

A. Biaya Investasi Awal

No

Uraian

Volume

Satuan

Harga Satuan (Rp)

Total (Rp)

1

Renovasi & Dekorasi Sederhana

1

Paket

1.500.000

1.500.000

2

Peralatan Masak

- Kompor gas 2 tungku

1

Unit

450.000

450.000

- Tabung gas + isi

1

Buah

300.000

300.000

- Wajan besar

2

Buah

120.000

240.000

- Panci kecil

1

Buah

100.000

100.000

- Spatula, sendok, saringan, dll

1

Set

200.000

200.000

3

Peralatan Penyajian

- Piring & mangkok

12

Set

10.000

120.000

- Gelas kaca

12

Buah

7.000

84.000

- Sendok & garpu

12

Set

5.000

60.000

4

Meja & Kursi

3 meja + 9 kursi

Set

600.000

1.800.000

5

Etalase kecil / meja saji

1

Unit

700.000

700.000

6

Rice Cooker 2L

1

Unit

350.000

350.000

7

Termos Air Panas 3L

1

Unit

250.000

250.000

8

Alat Kopi Manual / French Press

1

Unit

300.000

300.000

Subtotal A – Investasi

6.454.000

B. Bahan Baku Awal (Stok 1 Minggu Awal)

No

Uraian

Volume

Satuan

Harga Satuan (Rp)

Total (Rp)

1

Beras 25 kg

1

Karung

300.000

300.000

2

Minyak Goreng 2L

2

Botol

35.000

70.000

3

Telur Ayam

10

Kg

32.000

320.000

4

Ayam

20

Kg

25.000

375.000

5

Bumbu Dapur Komplit (kemiri, dll)

1

Paket

150.000

150.000

6

Kopi Bubuk

2

Kg

80.000

160.000

7

Minuma Sachet

10

Paket

100.000

1.000.000

8

Gula Pasir

5

Kg

15.000

75.000

9

Krimer, Susu, Coklat, dll

1

Paket

150.000

150.000

10

Es batu (produksi) + plastik

1

Paket

50.000

50.000

Subtotal B - Bahan Baku Awal

2.650.000

C. Operasional Bulanan (Cadangan Bulan Pertama)

No

Uraian

Volume

Satuan

Harga Satuan (Rp)

Total (Rp)

1

Listrik & Air

1

Bulan

250.000

250.000

2

Biaya kebersihan & gas cadangan

1

Paket

200.000

200.000

3

Transportasi dan belanja mingguan

1

Bulan

300.000

300.000

Subtotal C - Operasional

750.000

TOTAL ANGGARAN KESELURUHAN

Keterangan

Jumlah (Rp)

A. Investasi Awal

6.454.000

B. Bahan Baku Awal

2.650.000

C. Operasional Awal

750.000

TOTAL

9.854.000

Demikian proposal usaha Warung Kopi dan Nasi Goreng ini kami susun sebagai gambaran rencana bisnis yang akan dijalankan. Usaha ini memiliki peluang yang baik karena menyatukan dua jenis produk yang sangat digemari masyarakat: kopi dan nasi goreng. Dengan konsep yang sederhana namun menarik, harga terjangkau, serta strategi pemasaran yang tepat, kami optimis usaha ini dapat berkembang dan memberikan keuntungan yang berkelanjutan.

Kami mengharapkan dukungan, baik dalam bentuk modal maupun kerja sama lainnya, agar usaha ini dapat segera direalisasikan dan memberikan manfaat tidak hanya bagi pemilik usaha, tetapi juga bagi masyarakat sekitar melalui penyediaan lapangan kerja dan kontribusi ekonomi lokal.

Posting Komentar untuk "Contoh Proposal Bantuan Modal Bagi UMKM: Langsung Bisa Digunakan"